Berita Sekolah SMA Negeri 4 Tanjungpinang

SMA Negeri 4 Tanjungpinang

Home | Semua Berita | Detail Berita

16 Jun

© Permainan Sarung Balon
CLASS OF NAWASENA NISKALA
Di Posting Oleh : Wijayanto  •  Tanggal : 16 Jun 2023  •  Dilihat : 989 x

[Class Of Nawasena Niskala]

Setelah ujian semester genap selesai, SMAN 4 Tanjungpinang mengadakan classmeeting semester genap tahun pelajaran 2022/2023 dengan tema Nawasena Niskala. Tema ini mengangkat tentang "Masa Depan yang Cerah, Kokoh dan penuh Kemenangan". 

 Event Classmeeting SMAN 4 Tanjungpinang dilaksanakan mulai tanggal 15-21 Juni 2023 di SMAN 4 Tanjungpinang. Pada classmeeting tahun ini diselenggarakan berbagai lomba yaitu Cerdas Cermat, Bola Kampung, Mobile Legend, Sarung Balon, Bazar Preloved yang menjual baju-baju second yang masih layak untuk digunakan dan ditutup oleh Pentas Seni.

Pada Kamis, 15 Juni 2023, classmeeting dibuka langsung oleh Kepala Sekolah, Ibu Nursanti, S.Pd., M.Si, dan dilanjutkan arahan mengenai classmeeting oleh Bapak Irfan Dwi Prasetyo, S.Pd.

Perlombaan terbagi menjadi 2 sesi, dimana hari Kamis dan Jumat untuk perlombaan mobile legend dan sarung balon, sedangkan Senin dan Selasa dilaksanakan Bola Kampung, Cerdas Cermat dan Bazar Preloved. diselenggarakan diikuti oleh perwakilan kelas 11 & 10 jurusan IPA dan IPS.

Semangat Classmeeting and Enjoy!

_____________________________

Link Dokumentasi Classmeeting, akses disini:

https://drive.google.com/drive/folders/1xNg-iDQCbLTvh55o5UCbzmg-OXlmFzhm?usp=drive_link

_____________________________

#sman4tanjungpinang

#majubersamahebatsemua

""Apapun yang dilakukan oleh seseorang itu, hendaknya dapat bermanfaat bagi dirinya sendiri, bermanfaat bagi bangsanya, dan bermanfaat bagi manusia di dunia pada umumnya" -Ki Hajar Dewantara"

- Pesan Kepala Sekolah -